19 Mei, 2024
O2SN Kota Sorong: SMA Negeri 3 Kota Sorong Juarai 2 Cabor
Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SMA/MA/Sederajat adalah sebuah ajang talenta di bidang olahraga, yang diselenggarakan yang diselenggarakan setiap tahun untuk peserta didik SMA/MA/Sederajat.
Ajang O2SN-SMA diselenggarakan secara bertingkat mulai dari daerah hingga nasional, untuk menjaring peserta terbaik dari 38 provinsi. Mekanisme bertingkat dilaksanakan untuk memberikan kesempatan yang sama dan adil bagi peserta didik di seluruh Indonesia untuk berprestasi dan menjadi bibit-bibit talenta potensial.
Pelaksanaan O2SN di Kota Sorong digelar pada Rabu, 15 Mei 2024 hingga Sabtu, 18 Mei 2024 yang dilaksanakan di beberapa tempat untuk cabor yang berbeda. O2SN tingkat SMA kota Sorong diikuti oleh 14 Sekolah Menengah Atas di kota Sorong yang akan mengikuti 5 cabor yang dilombakan. Pada kesempatan ini SMA Negeri 3 Kota Sorong mengikuti 2 cabor yaitu karate dan Bulutangkis. Perjuangan mereka sangat luar biasa, sehingga untuk kedua Cabor yang diikuti berhasil meraih prestasi yang membanggakan.
Cabor bulutangkis dilaksanakan di Gor Gala Raya pada Rabu 15 Mei 2024.
Cabor Bulutangkis :
Mohammad Gifar Ar Rayyan (Juara 1)
Sementara Cabor Karate dilaksanakan di Aula Kodim Sorong pada Sabtu, 18 Mei 2024.
Cabor Karate Putra :
Jhondry Stevino Imanuel Maitor (Juara 1)
Cabor Karate Putri :
Nurlaely Syahidah Subhakti (Juara 1) Firdya Zahara (Juara 3)